Nginap di Hotel, Motor Dicuri Teman Sekamar

oleh -135 Dilihat

Sumbawa Besar, SR (19/07)

Yogi Ismet Hadi (18) terpaksa gigit jari. Selain tertipu, sepeda motor Honda Beat EA 4438 GC milik pemuda asal Juran Alas Kecamatan Alas ini, hilang. Hal ini bermula ketika dia berkenalan dengan pelaku yang tidak sempat diketahui identitasnya. Pelaku tersebut mengajak ke Sumbawa dan dijanjikan akan diberikan pekerjaan. Keduanya pun menginap di Hotel Jayani.

Esok harinya, saat korban bangun tidur, pelaku sudah tidak ada di tempat. Celakanya lagi, sepeda motornya telah hilang. Kasus pencurian sepeda motor ini langsung dilaporkan ke Polres Sumbawa.

Pinjam Beli Nasi, Motor Dibawa Kabur

Sementara kasus lainnya menimpa Herto SP (33) pedagang yang tinggal di Kelurahan Uma Sima. Sepeda motor miliknya dibawa kabur oleh kenalannya, Rian yang berprofesi sebagai pelayan toko. Saat itu Rian yang diketahui berasal dari Brang Rea Kecamatan Moyo Hulu datang ke rumahnya untuk meminjam sepeda motor dengan alasan pergi membeli nasi. Korban yang tidak curiga langsung memberi kunci kontak. Namun hingga beberapa hari ini Yamaha Mio warna putih EA 3459 AD tersebut belum dikembalikan pelaku yang hingga kini tidak diketahui rimbanya.

Baca Juga  Pesan Tramadol Via Online, Seorang Pemuda Ditangkap Saat Terima Paket

Kasubag Humas Polres Sumbawa, IPTU Waluyo yang dikonfirmasi Kamis kemarin, mengakui adanya dua laporan pencurian sepeda motor dan penggelapan motor tersebut. Saat ini Tim Buru Sergap (Buser) tengah melakukan penyelidikan untuk mengidentifikasi keberadaan pelaku. “Sekarang sedang berproses, dan pelapor telah dimintai keterangannya sebagai saksi korban,” demikian Waluyo. (*)

rokok pilkada NU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *