SUMBAWA BESAR, samawarea.com (26 November 2024) – Bupati Sumbawa, Drs. H. Mahmud Abdullah melakukan kunjungan silaturahmi ke beberapa sekolah menengah atas dan kejuruan (SMA/SMK) di wilayah Kecamatan Sumbawa, Selasa (26/11).
Kunjungan ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi dengan para guru dan memberikan apresiasi atas dedikasinya dalam mendidik generasi muda.
Dalam kunjungannya, Bupati Mahmud Abdullah berkesempatan berdialog langsung dengan para guru. Ia mendengarkan aspirasi dari para pendidik terkait berbagai permasalahan yang dihadapi dalam dunia pendidikan. Bupati juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kerja keras para guru dalam mencetak generasi yang berkualitas.
Bupati berharap kunjungan ini dapat memperkuat kerjasama antara pemerintah daerah dan institusi pendidikan, serta meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Sumbawa.
“Guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa yang memiliki peran sangat penting dalam mencetak masa depan bangsa. Karena itu, saya sangat menghargai dan berterima kasih atas segala dedikasi yang telah diberikan,” ujar Bupati yang disapa Haji Mo.
Kunjungan silaturahmi ini juga menjadi momentum untuk saling berbagi solusi dalam menghadapi tantangan pendidikan, termasuk peningkatan fasilitas dan sarana prasarana di sekolah-sekolah di Kabupaten Sumbawa. (SR)