Si Jago Merah Mengamuk di Moyo Mekar, Dua Rumah Hangus dan Tiga Terdampak

oleh -1084 Dilihat

SUMBAWA BESAR, samawarea.com (1 September 2024) – Warga di RT. 005 RW. 002 Dusun Moyo Bawah, Desa Moyo Mekar, Kecamatan Moyo Hilir, Sabtu (31/8/24) pukul 15.30 Wita, langsung berhamburan keluar rumah. Mereka bahu membahu memadamkan api yang melahap sebuah rumah panggung di tengah pemukiman padat penduduk tersebut.

Upaya warga yang menggunakan air dan peralatan seadanya tak maksimal sehingga api merambat ke rumah panggung lainnya. Setelah menghanguskan dua rumah yang diketahui milik Armansyah dan Eni ini, api sempat membakar tiga rumah lain di sampingnya. Yaitu milik Yani, Siti Ani, dan Darwin. Namun pemadam kebakaran yang tiba di lokasi kejadian mampu melokalisir rambatan api dan berhasil dipadamkan pada pukul 17.30 Wita.

Baca Juga  Aksi Demo HMI di Dompu Ricuh, Kapolres Bantah Bertindak Represif  

Kadis Pemadam Kebakaran dan Keselamatan (Damkartan) Kabupaten Sumbawa, H. Sahabuddin S.Sos., M.Si, mengatakan setelah menerima laporan, langsung mengerahkan 4 regu beserta tiga unit Fire Truck  ke lokasi. Upaya pemadaman berlangsung selama 1 jam.

Dari keterangan yang diperoleh di TKP, Haji Sahabuddin menyebutkan api berasal dari salah satu rumah warga. Rumah panggung itu tanpa penghuni karena saat terjadi kebakaran, pemiliknya berada di ladang. Tercatat dua rumah hangus terbakar dan tiga rumah lainnya terdampak.

“Penyebab kebakaran belum dapat dipastikan. Tidak ada korban jiwa, namun kerugian diperkirakan mencapai 250 juta rupiah,” ungkapnya, seraya menyampaikan terima kasih kepada anggotanya dan masyarakat yang sigap membantu melakukan pemadaman api sehingga terhindar dari kerugian yang cukup besar. (SR)

rokok zul pilkada pilkada NU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *