Karyawan PT Wintermark Ditemukan Tewas Tenggelam 

oleh -269 Dilihat

TALIWANG, SR (10/11/2015)

Tim gabungan yang terdiri dari personil Pol Air Sumbawa Barat, SAR Lombok Timur dan pihak terkait akhirnya berhasil menemukan korban perahu tenggelam di Perairan Benete, Senin (09/11) sekitar pukul 16.00 WITA. Yudi alias Cip (40) karyawan PT Wintermak ditemukan dalam keadaan tidak bernyawa, tidak jauh dari lokasi kecelakaan. Jasadnya untuk sementara disemayamkan di Ruang Jenazah RSUD Sumbawa Barat.

Almarhum sebelumnya dilaporkan hilang terseret arus pada Sabtu (07/11) lalu dalam kecelakaan perahu tenggelam di Perairan Benete. Dua rekannya yang ikut dalam perahu berhasil selamat setelah adanya evakuasi dari Kapal Patroli Polisi Perairan (Pol Air) Pos Benete dan PT NNT.

Kapolsek Maluk, Kompol Bahtiar bersama Tim SAR
Kapolsek Maluk, Kompol Bahtiar bersama Tim SAR

Informasi lain yang diserap SAMAWAREA, peristiwa naas yang menimpa tiga karyawan PT Wintermak, berawal dari keinginan untuk memancing di Teluk Benete. Yudi bersama Fuad Hasan (20) dan Rizki Asianto (25) menuju lokasi pemancingan dengan menggunakan Kapal Tunda Benete (sejenis perahu, Red) melalui Pelabuhan Khusus Benete PTNNT. Sekitar 30 menit berada di lokasi dan tidak mendapatkan hasil tangkapan, perahu yang dikemudikan oleh Fuad Hasan berputar arah untuk pulang menuju Pantai Benete. Namun di tengah perjalanan,  perahu yang mereka tumpangi tiba-tiba diterjang gelombang besar, terbalik dan akhirnya tenggelam.

Baca Juga  Penganiaya Pasutri Gunakan Tombak dan Kapak, Tertangkap

Menurut Kapolres Sumbawa Barat melalui Kasubag Humas IPTU Hofni Nepa Bureni, informasi adanya perahu terbalik dan menyebabkan satu korban dilaporkan hilang, ditindaklanjuti dengan mengerahkan personil gabungan untuk melakukan pencarian. Penyisiran tidak hanya melalui laut, satu buah helikopter juga diturunkan guna menyisir lokasi hilangnya korban. (AR/SR)

rokok pilkada NU

Responses (4)

  1. Peristiwa ini menurut saya ada kejanggalan karena yang 2 temannya berhasil selamat dengan mudahnya sedangkan yang 1 korban sangat bisa berenang justru tak memiliki life jacket sebagai standart keselamatan… Polisi mohon ungkap…

  2. Kejadian di pulau benete itu betul2 janggal, koq bs temannya selamat, pdhal yudi yg korban tsb adalah chip savety, jd tdk mngkn dia tdk memakai pelampung, pst ada sesuatu yg sdh dirncnakan, tp sebaik2x rencana pst akan mningglkn bekas, jd mohon kepolisian mngusut tuntas.

  3. Chip yudi seorang perwira kselamatan,tentu dia sllu pke safetyx,gak msuk akal anak buahx pke safety bosx nggak,klu mmg yudi tdk pke pelampung knp temanx yg dua org yg selamat tdk m’bantu yudi pd saat kpal terbalik,sedangkn mreka pke pelampung… Gak msuk Akal,jika yudi d dzolimi Allah akn m’blasx,kjahatan psti mninggalkn bekas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *