TALIWANG, SR (18/11/2015)
Pengurus dan jajaran Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) menegaskan, pelantikan wakil ketua DPRD utusan Gerindra dipastikan tetap dilaksanakan sesuai jadwal. Ketua DPC Gerindra Sumbawa Barat, Iwan Panjidinata mengatakan Mustafa HMS dinyatakan resmi diusul dan ditunjuk DPC Gerindra ke DPP untuk menggantikan dirinya sebagai Wakil Ketua DPRD. “Tidak ada surat resmi atau statemen Gerindra yang menunda pelantikan Mustafa,” kata Iwan keras.
Iwan menegaskan pemberitaan yang menyebut seolah-olah ada surat penundaan dari partai soal pelantikan Mustafa sebagai Wakil Ketua DPRD merupakan berita tidak benar. Ini bentuk provokasi politik yang mengancam kekacauan di tubuh Gerindra sendiri. Ia meminta Panwaslu dan kepolisian ikut mengawasi dan memantau pemberitaan media yang justru merusak instabilitas daerah dan menambah panas suasana politik Pilkada.
Iwan juga menegaskan telah menanyakan langsung kepada ketua DPRD dan sekretariat dewan bahwa sesungguhnya tidak ada statemen atau surat partai yang masuk terkait penundaan itu. “Saya tanya ketua DPRD, beliau bilang tidak ada statemen dirinya yang menyebutkan seolah ada penundaan. Ketua DPRD juga mengatakan tidak pernah dikonfirmasi wartawan soal masalah ini,” ujarnya. (AR/SR)