SUMBAWA BESAR, samawarea.com (24 Januari 2026) – Pengurus Ikatan Keluarga Alumni SMAN 2 Sumbawa (IKA SMANDA) masa bhakti 2026–2031 resmi dikukuhkan oleh Bupati Sumbawa, Ir. H. Syarafuddin Jarot, MP, Sabtu (24/1/2026) di kawasan Panto Let, Samota, Sumbawa.
Hadir dalam kesempatan itu, Ketua TP PKK Kabupaten Sumbawa, Hj. Ida Fitria, Sekda, Dr. Budi Prasetiyo S.Sos., M.AP sekaligus Alumni Angkatan 1995, dan Kepala SMA Negeri 2 Sumbawa, Supriadi Fiksami S.Pd., M.Pd.
Pengukuhan tersebut mengusung tema “Merajut Kebersamaan Melalui Silaturahim dan Kontribusi Hebat bagi Masyarakat Luas.” Momentum ini menjadi awal komitmen baru bagi para alumni SMAN 2 Sumbawa untuk lebih solid, aktif, dan memberikan dampak nyata bagi daerah.
Ketua IKA SMANDA periode 2026–2031, H. Zohran, SH, dalam sambutannya menegaskan bahwa amanah yang diemban bukan sekadar kehormatan, tetapi tanggung jawab besar dalam menjaga nama baik alumni sekaligus menghadirkan manfaat bagi masyarakat.
“Ini bukan hanya sekadar kehormatan, melainkan tanggung jawab besar untuk menjaga nama baik alumni dan menghadirkan manfaat bagi masyarakat luas, sejalan dengan tema yang kita usung hari ini,” ujarnya.
Zohran menekankan pentingnya silaturahim sebagai fondasi organisasi yang menyatukan berbagai perbedaan generasi, profesi, dan latar belakang alumni dalam satu tujuan mulia. Menurutnya, alumni tidak boleh berhenti pada nostalgia semata, tetapi harus hadir, berperan, dan berdampak bagi Tau dan Tana Samawa.
Ke depan, IKA SMANDA berkomitmen memperkuat jaringan silaturahim antaralumni lintas angkatan. Ia juga mengajak seluruh alumni SMAN 2 Sumbawa, tanpa terkecuali, untuk tidak hanya menjadi penonton, tetapi menjadi bagian aktif dalam gerak organisasi.
“IKA SMANDA adalah rumah bersama. Organisasi ini hanya akan hidup dan berkembang jika diisi dengan kebersamaan, keikhlasan, dan semangat pengabdian,” tegasnya.
Dalam kesempatan itu, Zohran juga menyampaikan dukungan terhadap visi pembangunan daerah yang digaungkan Bupati Sumbawa, yakni mewujudkan Sumbawa yang unggul, maju, dan sejahtera.
Pengukuhan pengurus IKA SMANDA ini diharapkan menjadi momentum kebangkitan peran alumni dalam mendukung almamater, masyarakat, serta pembangunan daerah, khususnya di Tau dan Tana Samawa.


(SR)








