Bagi Sembako, IISWARA Sasar Disabilitas dan Lansia di Semua Dapil

oleh -105 Dilihat

SAMAWAREA PARLEMENTARIA, KERJASAMA DENGAN DPRD KABUPATEN SUMBAWA
SUMBAWA BESAR, samawarea.com (28 Oktober 2021)

Ikatan Istri Wakil Rakyat (IISWARA) DPRD Kabupaten Sumbawa menyambangi puluhan penyandang disabilitas dan lanjut usia di seluruh daerah pemilihan (Dapil). Ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama. Dakam kunjungan itu, jajaran IISWARA memberikam bantuan sembako. Bantuan yang bersumber dari dana hibah IISWARA tahun 2021 ini berupa 10 kilogram beras, 2 kilogram gula, 2 liter minyak, serta 1 kaleng susu.

Ketua IISWARA Sumbawa, dr. Selvi Abdul Rafiq, mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian kepada sesama, terutama bagi yang kesulitan dalam masa pandemi Covid-19.

Bantuan ini diberikan langsung kepada penerima dengan mendatangi rumahnya secara door to door. Selain bantuan untuk meringankan kehidupan ekonomi, dengan kehadiran mereka menurut Selvi, dapat memberikan semangat bagi penerima.

Baca Juga  Empat Desa di Ropang Segera Dibangun Menara Telekomunikasi

Bantuan ini disalurkan ke semua daerah pemilihan, mulai dari Dapil 1 (Kecamatan Sumbawa, Kecamatan Moyo Hilir, Kecamatan Moyo Utara), Dapil 3 (Kecamatan Maronge, Kecamatan Plampang, Kecamatan Empang), dan Dapil 2 (Kecamatan Lape, Kecamatan Lopok, Kecamatan Moyo Hulu).

Berlanjut ke Dapil 5 (Kecamatan Labuan Badas, Kecamatan Unter Iwes, Kecamatan Batulanteh) dan berakhir di Dapil 4 (Kecamatan Utan, Kecamatan Alas, Kecamatan Alas Barat). (SR)

rokok pilkada mahkota NU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *