RSUD Sumbawa Siapkan Tim Khusus Antisipasi Pasien Corona

oleh -78 Dilihat
Dirut RSUD Sumbawa, dr. Dede Hasan Basri

SUMBAWA BESAR, SR (4/3/2020)

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Sumbawa telah membentuk tim khusus untuk mengantisipasi terhadap kemungkinan adanya pasien Corona. Tim beranggotakan belasan orang ini langsung dipimpin Dokter Spesialis Paru. “Meski RSUD Sumbawa bukan menjadi salah satu rumah sakit yang ditunjuk untuk merujuk pasien suspect Corona, tapi kami tetap siap sedia untuk mengantisipasinya,” kata Direktur RSUD Sumbawa, dr. Dede Hasan Basri kepada SAMAWAREA di ruang kerjanya, Rabu (4/3/2020).

Tim tersebut ungkap dr. Dede—akrab pejabat low profil ini disapa, sudah dibekali pengetahuan secara teoritis termasuk SOP dalam penanganan pasien Corona. Selain itu tim ini dilengkapi dengan masker dan baju ‘astronot’. Kendati demikian, ruang isolasi yang disiapkan untuk pasien Corona, sangat terbatas. RSUD Sumbawa hanya menyiapkan satu ruang isolasi. Untuk menambah ruangan, tidak memungkinkan karena lokasinya yang sempit. Namun demikian itu sudah cukup, mengingat RSUD Sumbawa bukan salah satu rumah sakit rujukan pasien Corona. Kementerian Kesehatan telah menetapkan 5 rumah sakit di NTB untuk rujukan pasien Corona. Yaitu Rumah Sakit Manambai Abdulkadir (RSMA) Sumbawa, RSUD Bima, RSUD Selong, RSUD Praya dan RSU Kota Mataram.

Baca Juga  Pasca Relokasi, Semua Jenis Operasi Bisa Ditangani di RSUD Sumbawa

Lebih jauh dijelaskan dr. Dede, bahwa tidak semua pasien yang datang dengan keluhan panas, batuk, dan sesak napas, dikatakan mengidap Corona. Ini juga harus diperkuat dengan riwayat lain, misalnya traveling dan pernah singgah di beberapa negara. Jika demikian, ini dinyatakan suspect Corona dan diarahkan ke ruang isolasi. Berbeda dengan pasien di desa yang mengalami panas tinggi, batuk dan sesak napas, tapi selama ini tidak pernah berpergian ke kota lain atau luar negeri, maka akan diobservasi. “Kalau hanya batuk dan panas badan saja, mungkin kita observasi. Tapi kalau disertai sesak dan punya riwayat perjalanan, diarahkan ke ruang isolasi untuk mendapat penanganan intensif,” ujarnya.

Baca Juga  Gubernur: Jangan Khawatir, Tiga Gili Tetap Aman

Sejauh ini pihaknya tidak ada menerima pasien suspect Corona. Ia berharap wabah virus tersebut tidak terjadi di Sumbawa. Tentunya masyarakat diminta untuk menjaga kesehatan dan daya tahan tubuh, serta menerapkan pola hidup bersih dan sehat. (JEN/SR)

rokok pilkada mahkota NU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *