Kemenkes Kirim 18 Dokter Bertugas di Sumbawa

oleh -57 Dilihat

SUMBAWA BESAR, SR (20/09/2018)

Sebanyak 18 dokter dari berbagai perguruan tinggi nasional yang tergabung dalam Program Dokter Intrensip Kementerian Kesehatan RI akan bertugas di Kabupaten Sumbawa.   Kehadiran sejumlah dokter ini diterima langsung Wakil Bupati Sumbawa di Aula Lantai I Kantor Bupati Sumbawa, Rabu (19/9/2018).

Dalam laporannya Plt. Kadis Kesehatan Drs. H. Didi Darsani A.Pt menyampaikan bahwa Intrensip Dokter Indonesia Angkatan III Gelombang I Tahun 2018 ini berasal dari UI, UGM, UWK, dan Al Azhar Mataram. Mereka akan bertugas selama satu tahun sejak September 2018 hingga September 2019. Mereka akan ditempatkan di Rumah Sakit HL. Manambai Abdul Kadir dan Puskesmas Moyo Hilir

Sementara Wakil Bupati Sumbawa Drs. H. Mahmud Abdullah mengucapkan selamat datang kepada para dokter pendamping dan dokter Intrensip di Sumbawa ini. Wabup menyampaikan terima kasih karena kehadiran para dokter tersebut sangat dibutuhkan masyarakat di Sumbawa. Ke depan Ia berharap program ini terus berkesinambungan sehingga Pemda Sumbawa dapat memikirkan tempat tinggal mereka. Semua puskesmas diharapkan juga dapat diisi oleh para dokter internsip ini. Karena sampai sekarang dokter ini hanya ditempatkan di dalam kota dan kecamatan terdekat dengan kota. “Kami juga berharap para dokter ini bisa mengikuti tes CPNS lewat Sumbawa karena kita di Sumbawa ini sangat kekurangan dokter spesialis,” pintanya. (JEN/SR)

rokok pilkada mahkota NU
Baca Juga  Gubernur NTB Jenguk KH Sanusi Baco di Makassar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *