Sopir Resah, Aksi Pelemparan Bus Mulai Marak

oleh -114 Dilihat

SUMBAWA BESAR, SR (26/07/2016)

Para sopir bus yang melintas di ruas jalan Sumbawa—Bima kian resah. Pasalnya aksi pelemparan bus oleh orang tak dikenal terus terulang. Setelah Bus Surya Kencana, kini giliran Bus Damri. Aksi ini terjadi di depan SPBU Kilometer 3 Sumbawa, Senin (25/7) malam sekitar pukul 22.30 Wita. Saat itu bus yang mengangkut penumpang jurusan Empang—Mataram ini melintas di KM 3 Sumbawa, depan SPBU setempat. Seketika bus bernopol DR 6832 AB yang dikemudikan Suran (34) warga Mandalika Lombok Timur ini berhenti lalu berbalik hendak untuk menjemput penumpang yang ketinggalan. Tanpa diduga pelaku yang tidak diketahui identitasnya melempar kaca mobil sebelah kiri menggunakan batu. Kaca pun pecah membuat penumpang yang sebagiannya tengah terlelap terkejut. Pelaku yang menggunakan sepeda motor langsung tancap gas. Adanya laporan kasus ini dibenarkan Kasubag Humas Polres Sumbawa, AKP Waluyo, Selasa (26/7). Kini laporan itu sudah ditindaklanjuti dengan melakukan penyelidikan.

Baca Juga  Mandi di Sungai, Seorang Bocah Ditemukan Tewas di Laut

Sebelumnya pelemparan bus menimpa Surya Kencana. Kasus yang menimpa bus bernopol EA 7254 SZ yang dikemudikan Indra Irawan (31) warga Dara Kecamatan Rasanae Bima ini terjadi Jumat (8/7) malam lalu. Bermula ketika bus melaju dari arah Bima menuju Mataram. Awalnya perjalanan aman-aman saja. Ketika memasuki wilayah Kecamatan Plampang di depan SDN 3 Plampang, batu sekepal tangan menghantam kaca bus bagian kiri, tepat di tempat duduk Hendrikus Jhon (46) warga Cakranegara Mataram. Penumpang tersebut pun terluka. (JEN/SR)

rokok pilkada mahkota NU

Responses (2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *