Relokasi RSUD Sumbawa Tak Bisa Ditawar Lagi

oleh -64 Dilihat

SUMBAWA BESAR, SR (19/06/2016)

Sejumlah fraksi di DPRD Sumbawa mendukung langkah pemerintah untuk merelokasi RSUD Sumbawa. Dukungan ini disampaikan dalam pandangan fraksi terhadap laporan penjelasan Bupati Sumbawa terkait Raperda tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2016—2021 pada Rapat Paripurna yang digelar di gedung DPRD Sumbawa, belum lama ini.

Seperti yang disampaikan Fraksi Gerindra, relokasi dan revitalisasi RSUD Sumbawa sebagai upaya untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat Pihaknya banyak menerima pangaduan masyarakat terkait buruknya pelayanan terutama masyarakat kurang mampu mengingat kondisi RSUD yang tidak memenuhi standar.

Ruangan terbatas, pasien terpaksa dilayani di lorong
Ruangan terbatas, pasien terpaksa dilayani di lorong

Sementara Fraksi Bintang Keadilan (FBK) mendorong secepatnya dilakukan RSUD karena sudah lama menjadi wacana. Relokasi ini dihajatkan untuk peningkatan kwaliatas pelayanan kesehatan di Kabupaten Sumbawa. Namun yang menjadi persoalan saat ini adalah lokasi tempat untuk relokasinya belum jelas. “Kami dukung pembangunan rumah sakit umum daerah (RSUD) yang baru dan lebih refresentatif,” timpal Fraksi Golkar.

Baca Juga  Presiden Jokowi Menerima Kunjungan Kehormatan Grand Syekh Al-Azhar Mesir

Kemudian Fraksi PDIP berharap relokasi RSUD di tempat yang baru tetap mengedepankan analisa dan kajian perencanaan secara mendalam sehingga nantinya agenda aksi untuk menurunkan angka kematian bayi dan angka kematian ibu melahirkan dan peningkatan pelayanan prima kepada masyarakat dapat terlaksana secara maksimal.

Demikian dengan Fraksi PAN, mengharapkan pemerintah membangunan RSUD yang layak serta konsep berobat terjangkau yang tidak hanya bersandar pada BPJS Kesehatan yang justeru terkadang menempatkan masyarakat pada kondisi yang cukup sulit. “Kami minta pemerintah daerah komit melakukan relokasi RSUD Sumbawa ke tempat yang lebih refresentatif. Relokasi ini tidak bisa ditawar-tawar lagi,” tegas Fraksi PPP. (JEN/SR)

rokok pilkada mahkota NU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *