Bupati Sumbawa Canangkan Satu Siswa Satu Pohon, 62 Ribu Bibit Ditanam di Sekolah

oleh -50 Dilihat

SUMBAWA BESAR, samawarea,com (6 Januari 2026) — Pemerintah Kabupaten Sumbawa terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga kelestarian lingkungan. Hal ini ditandai dengan dilaksanakannya gerakan penanaman pohon bertajuk “Satu Pohon Satu Siswa” dan “Satu Pohon Satu GTK” yang dipimpin langsung Bupati Sumbawa, Ir. H. Syarafuddin Jarot, M.P., di SDN 2 Karang Jati, Selasa (6/1/2026).

Kegiatan tersebut diikuti Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Dr. H. Budi Prasetiyo, S.Sos., M.AP., unsur Forkopimda Kabupaten Sumbawa, OPD terkait, para guru, serta siswa-siswi. Penanaman pohon ini juga diikuti secara serentak oleh sejumlah sekolah di 12 kecamatan se-Kabupaten Sumbawa melalui zoom meeting.

Dalam sambutannya, Bupati Haji Jarot menyampaikan bahwa penanaman pohon ini merupakan bentuk partisipasi aktif anak-anak dalam mewujudkan Sumbawa Hijau Lestari. Menurutnya, gerakan penanaman masal ini akan terus berlanjut hingga menjangkau seluruh kecamatan yang belum sempat mengikuti kegiatan tersebut.

“Ini bukan sekadar penanaman pohon, tetapi bagian dari pendidikan karakter dan kepedulian lingkungan sejak dini. Anak-anak kita harus terlibat langsung menjaga alamnya,” ujarnya.

Bupati menegaskan, pohon yang ditanam tidak hanya bertujuan untuk penghijauan, namun juga harus memberikan manfaat jangka panjang. Untuk itu, jenis pohon yang ditanam di sekolah-sekolah diupayakan berupa pohon buah-buahan, sementara di desa-desa diarahkan pada pohon yang memiliki nilai ekonomi tinggi.

“Dengan menanam pohon, kita menjaga keseimbangan alam, melindungi sumber air, serta mencegah bencana seperti kekeringan dan banjir,” jelasnya.

Sementara itu, Sekda Kabupaten Sumbawa, Dr. H. Budi Prasetiyo, mengungkapkan bahwa pada tahap awal ini, sebanyak 62.000 bibit pohon ditanam di sekolah-sekolah yang tersebar di 12 kecamatan, sementara sisanya akan menyusul di kecamatan lain.

Program satu siswa satu pohon ini, lanjut Sekda, diterapkan untuk seluruh jenjang pendidikan di Kabupaten Sumbawa. Tujuannya tidak hanya menciptakan lingkungan sekolah yang rimbun dan rindang, tetapi juga menghasilkan buah-buahan yang dapat dimanfaatkan untuk menunjang gizi anak-anak.

“Ini investasi jangka panjang bagi lingkungan dan generasi masa depan Sumbawa,” pungkasnya. (SR)

Yusron Hadi nusantara pilkada NU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *