BRI KCP Taliwang Semarakkan HUT ke-22 KSB Lewat Layanan Digital di Pameran Pembangunan

oleh -327 Dilihat

SUMBAWA BARAT, samawarea.com (21 November 2025) — Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang Pembantu (KCP) Taliwang turut menyemarakkan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-22 Kabupaten Sumbawa Barat (KSB). Kehadiran BRI dalam gelaran Pameran Pembangunan hari ke-5 yang berlokasi di Komplek KTC, Kelurahan Kuang, Kecamatan Taliwang, menjadi salah satu bentuk dukungan terhadap kegiatan tahunan daerah tersebut.

Pimpinan Cabang Pembantu (Pincapem) BRI Taliwang, Ade Maulana Putra, menjelaskan bahwa partisipasi BRI tidak hanya sebagai bentuk dukungan terhadap pemerintah daerah, tetapi juga untuk memberikan kemudahan akses layanan perbankan kepada masyarakat.

“BRI selalu ingin hadir di tengah masyarakat, terutama dalam momen besar seperti HUT KSB. Ini kesempatan kami memberikan edukasi dan layanan langsung terkait perbankan modern,” ujarnya.

Selama pameran, BRI membuka layanan transaksi dan akuisisi produk digital. Antara lain, akuisisi rekening baru, akuisisi BRImo (aplikasi mobile banking BRI), dan akuisisi Qlola (layanan digital terintegrasi BRI untuk kebutuhan transaksi dan keuangan).

Ade menilai bahwa penyelenggaraan pameran tahun ini sangat positif dan memberi ruang besar bagi pelaku usaha, instansi, serta masyarakat untuk terlibat dalam pembangunan daerah. Tema peringatan Harla ke-22 KSB, yaitu pelestarian seni budaya dan nilai-nilai Islami, menurutnya selaras dengan semangat BRI dalam mendorong kemajuan dan kearifan lokal.

Dengan partisipasi aktif BRI, diharapkan semakin banyak masyarakat yang mendapatkan kemudahan dalam mengakses layanan keuangan modern, sekaligus memperkuat inklusi keuangan di Kabupaten Sumbawa Barat.

Untuk diketahui, rangkaian peringatan Hari Jadi ke-22 KSB berlangsung sejak 8 hingga 17 November 2025 dan diikuti oleh berbagai instansi, lembaga, pelaku UMKM, serta masyarakat umum. (SR)

nusantara pilkada NU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *