LOMBOK BARAT,samawarea.com (13 Oktober 2025) — Menteri Lingkungan Hidup dan Kepala Badan Pengendalian Lingkungan Hidup, Dr. Hanif Faisol Nurofiq, melakukan kunjungan kerja ke Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), pada Minggu (12/10). Didampingi oleh Plt. Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Provinsi NTB, Ir. Ahmadi, SP-1, Menteri Hanif mengunjungi sejumlah lokasi strategis dalam upaya pelestarian lingkungan hidup.
Salah satu titik utama dalam kunjungan ini adalah Pantai Bintang, Lombok Barat. Di lokasi tersebut, Menteri Hanif secara simbolis melakukan aksi bersih-bersih pantai sebagai bagian dari kampanye pengurangan sampah plastik. Aksi ini diharapkan menjadi pemicu meningkatnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya menjaga kebersihan lingkungan pesisir dan laut.
“Langkah kecil seperti membersihkan pantai memiliki dampak besar jika dilakukan bersama-sama dan konsisten,” ujar Menteri Hanif di sela kegiatan.
Selain Pantai Bintang, rombongan juga mengunjungi Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Regional Kebon Kongok. Menteri Hanif memantau langsung proses pemrosesan sampah di lokasi tersebut, serta mengevaluasi efektivitas operasional TPA sebagai bagian dari target nasional pengelolaan sampah yang berkelanjutan.
Dalam keterangannya, Menteri Hanif menegaskan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam pelestarian lingkungan.
“Isu lingkungan adalah tanggung jawab bersama. Pemerintah, masyarakat, dan sektor swasta harus bersinergi untuk menciptakan perubahan nyata,” tegasnya.
Kunjungan kerja ini mendapat apresiasi dari jajaran Pemprov NTB, yang selama ini memang dikenal aktif dalam berbagai program penghijauan dan pengelolaan sampah terpadu.
Melalui kunjungan ini, diharapkan semangat menjaga lingkungan terus mengakar di tengah masyarakat NTB, seiring dengan upaya pemerintah pusat dalam memperkuat kebijakan lingkungan hidup yang berkelanjutan di seluruh Indonesia. (SR)