Nanga Tumpu Kembali Longsor, Pengendara Sepeda Motor Terluka

oleh -97 Dilihat

DOMPU, samawarea.com (12/12/2020)

Nanga Tumpu kini menjadi daerah berbahaya dan paling ditakuti para pengguna jalan. Pasalnya, daerah berlokasi di jalan lintas Sumbawa—Dompu wilayah Dusun Lara, Desa Nanga Tumpu, Kecamatan Manggelewa, Kabupaten Dompu, rawan longsor dan batu besar kerap jatuh dan tertimpa pengguna jalan. Belum lama ini dua nyawa melayang akibat tertimpa batu. Pengendara sepeda motor dan penumpangnya tewas di tempat kejadian. Kali ini, Nanga Tumpu kembali makan korban. Fardilah (18) asal Dsn. Madalandi, Ds. Soriutu, Kec. Manggelewa, mengalami luka-luka. Ini terjadi setelah sepeda motor yang dikendarainya menabrak batu besar yang tiba-tiba jatuh dari atas bukit Nanga Tumpu.

Paur Subbag Humas Polres Dompu, AIPTU Hujaifah dalam keterangan persnya menuturkan, kasus kecelakaan tunggal ini terjadi pada Sabtu (12/12) pukul 10.30 Wita. Berawal ketika korban beserta orangtuanya berangkat dari arah Manggelewa menuju Tolo Oi Ds. Mata untuk menanam jagung. Saat melaju di Nanga Tumpu menggunakan sepeda motor Yamaha Jupiter MX DK 8999 XR, korban kaget karena dua batu besar jatuh dari atas tebing. Karena jaraknya sangat dekat, korban tak mampu mengendalikan laju kendaraannya sehingga menabrak batu tersebut. Seketika korban terjungkal di aspal, mengalami luka lecet di bibir dan bengkak serta lecet di lutut kiri. Mendapat laporan, Kepala SPK III Aipda Kusmanto bersama dua anggotanya mendatangi TKP. Korban hanya mengalami luka ringan dan sempat dirawat di Puskesmas Soriutu dan telah diijinkan pulang. (SR)

rokok pilkada mahkota NU
Baca Juga  Sirine Polisi Cegah Pencurian Ternak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *