Guru SMP Tewas Mengenaskan, Leher Tertebas, Dada Tertancap Tombak

oleh -292 Dilihat

SUMBAWA BARAT, SR (24/2/2020)

Muharianto (52) seorang guru PNS asal Desa Tepas Sepakat Kecamatan Brang Rea Sumbawa Barat,  ditemukan tewas mengenaskan, Senin (24/2/2020) pukul 07.25 Wita. Lehernya nyaris putus, dan tangannya terluka. Yang mengerikan lagi, tombak tembus di bagian dada dan masih tertancap di tubuhnya. Guru SMP yang ditemukan di Bendungan Bangkat Monteh Kecamatan Brang Rea KSB ini dipastikan korban pembunuhan. Hal ini setelah pelaku berinisial RL (34) asal desa yang sama, menyerahkan diri ke Polres Sumbawa Barat, beberapa saat usai menghabisi korban.

Kapolres Sumbawa Barat AKBP Herman Suryono S.IK., MH didampingi Kasat Reskrim AKP Aprizal S.IK dan Bripka Mayadi Iskandar selaku Ps. Paur Subbag Humas, dalam keterangan persnya, menjelaskan, sebelum kejadian, korban dalam perjalanan dari rumahnya menuju sekolah untuk mengajar. Ketika melintas di TKP, korban bertemu dengan terduga. Korban sempat melontarkan kata-kata yang menyinggung, membuat terduga keberatan lalu mengejar korban. Saat itu pelaku melayangkan tombak hingga menembus bagian dada korban. Tak hanya itu pelaku juga menebas korban menggunakan sebilah parang tepat di bagian leher dan tangan kiri. Seketika korban ambruk dan tewas bersimbah darah.

Baca Juga  Polsek Pekat Gulung Komplotan Curanmor dan Kawanan Curanak

Setelah menghabisi nyawa korban, pelaku menyerahkan diri ke Polres Sumbawa Barat, sembari membawa parang yang sudah disarungkan. Kepada petugas setempat, pelaku menceritakan apa yang sudah dilakukannya. Polisi langsung mendatangi lokasi kejadian untuk melakukan olah TKP. Polisi sudah berkoordinasi dengan pihak rumah sakit untuk menangani korban termasuk mengeluarkan tombak yang masih tertancap. Selain itu menghimbau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak melakukan tindakan yang tidak diinginkan, serta tidak menyebarkan-luaskan foto dan video yang bersifat provokasi. Polisi juga mendatangi keluarga korban dan pelaku agar tidak saling memprovokasi. (HEN/SR)

 

rokok pilkada mahkota NU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *