Pantai Wisata Lepu Milik Plampang ?

oleh -750 Dilihat
Pantai Lepu

SUMBAWA BESAR, SR (29/06/2017)

Pesona alam Pantai Lepu kini destinasi pilihan yang patut dikunjungi. Hamparan pasir putih, deburan ombak yang menghentak, dan alam sekitar yang menawan, menjadi daya tarik wisatawan untuk datang menikmatinya. Selama ini Pantai Lepu kerap diklaim masuk dalam wilayah administratif Kecamatan Labangka. Sehingga orang kerap menyebutkan Pantai Lepu Labangka. Namun ternyata Pantai Lepu masuk dalam wilayah Kecamatan Plampang.

Hasil penelusuran wartawan SAMAWAREA Biro Sumbawa Timur, obyek wisata Lepu berada di Desa Sepakat Kecamatan Plampang. Berdasarkan peta wilayah dan tapal batas, bahwa Kecamatan Labangka memiliki luas 9.000 hektar. Hutan yang ada di sekitar Pantai Lepu ini merupakan Hutan Kemasyarakatan (HKM) yang lokasinya berada di wilayah Desa Selanteh dan Desa Sepakat Kecamatan Plampang. Untuk memastikannya, penelusuran masih terus dilakukan.

Baca Juga  Menteri Bapenas Resmikan Pembangunan UTS

Kendati demikian di wilayah manapun Pantai Lepu ini, pemerintah daerah melalui leading sektor terkait dapat melirik potensi tersebut untuk mengembangkan pariwisata Sumbawa. Sebab keberadaan pantai dengan pesona yang sangat mendukung dan menjadi daya pikat ini, dapat menjadi sumber pendapatan daerah jika dikelola secara professional. (BUR/SR)

 

 

 

rokok pilkada mahkota NU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *