Manajemen Baru PTNNT Komit Perhatikan Rakyat

oleh -71 Dilihat
Arifin Panigoro, Owner PTNNT

SUMBAWA BESAR, SR (05/09/2016)

Arifin Panigoro berkomitmen untuk menjadi operator PTNNT yang lebih baik dari sebelumnya. Sebagai pemilik baru PTNNT, konglomerat nasional tersebut menginginkan keberadaan investasi tambang ini dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya bagi kemakmuran rakyat terutama di daerah penghasil.

Saat dicegat SAMAWAREA usai memberikan kuliah umum di Kampus Universitas Tekonologi Sumbawa (UTS) Arifin yang didampingi Presdir PTNNT Rachmat Makasau, Senin (5/9) mengaku berkesempatan melihat tambang Baju Hijau mulai dari pelabuhan hingga prosesing. Kenyataannya bahwa kegiatan besar seperti tambang Batu Hijau dan Freeport tersebut interaksi perusahaan dengan masyarakat masih sangat terbatas. Hal ini harus menjadi perhatian dan harus digarap sedemikian rupa agar kegiatan sampingan dari pertambangan itu memberikan multiplier effect yang besar untuk kesejahteraan dan kemajuan daerah. Karena itu Ia meminta Pemda termasuk perguruan tinggi yang ada di wilayah tersebut untuk mengkoordinirnya. “Silakan berhubungan dengan perusahaan, apa–apa saja yang bisa kalian perankan. Paling tidak, keberadaan perusahaan dimanfaatkan untuk kerja praktek dan menambah pengalaman mengenai kegiatan yang dilakukan dalam proses penambangan. Karena bagi saya kegiatan di Batu Hijau lalu diteruskan ke Elang Dodo itu kegiatannya besar sekali. Interaksi dengan masyarakat harus diisi dengan baik,” tandasnya, seraya menginstruksikan manajemen baru PTNNT untuk mendorong kegiatan (pertambangan) yang besar ini terasa oleh masyarakat. (JEN/SR)

 

rokok pilkada mahkota NU
Baca Juga  Sun Life Indonesia Menyapa Kota Sumbawa dengan Program 3R

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *