Sumbawa Besar, SR (20/03)
Optimisme, itulah yang ditunjukkan semua partai politik peserta pemilu di Kabupaten Sumbawa. Semua parpol tersebut berambisi akan meraih kursi sesuai jumlah daerah pemilihan (Dapil), bahkan ada yang menyatakan dalam satu dapil mampu memperoleh dua kursi. Keyakinan ini cukup beralasan, di samping caleg yang diusung adalah orang-orang terpilih hasil penjaringan yang sangat ketat, juga pengaruh dari pimpinan partai atau caleg di tengah-tengah masyarakat. Seperti Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Sumbawa yang telah menargetkan 10 kursi di parlemen. Artinya masing-masing dapil mampu meraih dua kursi. Tentunya raihan kursi ini akan menjadikan partai tersebut mendominasi parlemen yang secara otomatis wakil dari Hanura akan menjadi salah satu pimpinan dewan.
Sekretaris DPC Partai Hanura Kabupaten Sumbawa, H Indra Kurniawan SE mengakui target 10 kursi dari partainya. Keyakinan ini cukup beralasan karena puluhan figur caleg Hanura yang tersebar di semua dapil merupakan kader terbaik yang sudah dikenal ketokohan, pengalaman, kemampuan, kapabilitas, akuntabilitas dan rekam jejak yang tak diragukan lagi untuk dapat mengemban amanah rakyat. Mereka telah digodok melalui proses penjaringan yang sangat selektif sehingga dari 200 orang caleg yang terdaftar hanya 45 orang kader yang dinilai layak.
Para caleg ini sudah jauh hari melakukan sosialisasi dan bersilaturrahmi untuk mendekatkan diri dengan masyarakat terutama simpatisannya. Pendekatan yang dilakukan Caleg Hanura langsung menyentuh hati nurani rakyat agar mantap memilih Hanura pada 9 April 2014.
Ditanya alasan dirinya terjun ke dunia politik, putra pasangan H Zainuddin Daeng Mapiase dan Hj Mukminah (Hajah Mo) menyatakan sebagai putra daerah dituntut memberikan pengabdian terbaiknya bagi Tau dan Tana Samawa. Untuk mencapai harapan ini, tentu dengan kerja keras dan ikhlas, serta memerlukan perjuangan dan pengorbanan. (*)