SUMBAWA BESAR, SR (21/12/2018)
Dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) untuk Kabupaten Sumbawa yang dialokasikan melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) pada Tahun 2019 mendatang jumlahnya sama dengan tahun 2018 lalu yakni Rp 56,4 Miliar. Namun demikian jumlah ini bisa bertambah tergantung sisa anggaran tahun 2018 lalu yang belum sempat dibelanjakan sekolah.
Kasubag Urusan Perbantuan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Sumbawa, Mohammad Husnul Alwan, S.Ag, mengakuinya. Dana yang belum sempat dibelanjakan meski dikembalikan lagi ke kas daerah, menurut Alwan, dapat dianggarkan lagi pada pembahasan anggaran perubahan. Sejauh ini diakui Alwan, juklak dan juknis dana BOS Tahun 2019 belum diterima sehingga pihaknya belum mengetahui secara pasti jatah dana BOS yang akan diterima siswa per tahunnya apakah meningkat atau tidak. Tapi dia memperkirakan masih seperti tahun 2018, siswa SD pertahunnya sebesar Rp 800.000, dan siswa SMP Rp 1 juta.
Disinggung mengenai dana BOS triwulan IV 2018 yang hingga kini belum cair, Alwan mengatakan paling lambat minggu depan. Berdasarkan informasi yang diterimanya, saat ini pihak provinsi sedang melakukan proses transfer dana ke sekolah penerima. “Kalau kita sih berharap secepat dana BOS TW IV ini dicairkan, karena saat ini sangat dibutuhkan oleh sekolah,” tandasnya.
Dijelaskan Alwan, untuk TW IV nanti ada juga kekurangan yang ditransfer ke sekolah penerima. Kekurangan ini dikarenakan ada perubahan jumlah siswa terkait penerimaan siswa baru. Selain itu, sekolah penerima juga agak terlambat meng-update Dapodik jumlah siswanya. Terkait hal itu, Dinas Dikbud Sumbawa tengah melengkapi Naskah Perjanjian Hibah (NPH) agar kekurangan pembayaran TW IV nanti dapat dibayarkan sesuai jumlah siswa berdasarkan laporan Dapodik sekolah. Untuk SD Negeri, terjadi kekurangan 3.098 siswa dengan jumlah uang Rp 495,6 juta, SD Swasta 308 siswa dengan jumlah uang Rp 49,2 juta, SMP Negeri 391 siswa dengan jumlah uang Rp 78,2 juta dan SMP Swasta, 327 siswa dengan jumlah uang Rp 65,4 juta. (SR)






