SUMBAWA BESAR, samawarea.com (31 Maret 2024) – Kecamatan Buer Kabupaten Sumbawa, tepatnya di Desa Kalabeso mendapat berkah di Bulan Ramadhan ini. Pasalnya wilayah tersebut menjadi titik yang dipilih Pj Gubernur NTB dan Bupati Sumbawa untuk menggelar Safari Ramadhan bersama, Sabtu (30/3/24) malam.
Selain Pj. Gubernur NTB beserta rombongan, hadir juga Anggota Forkopimda Sumbawa, Sekda, Asisten Sekda, Staf Ahli Bupati, para Kepala OPD Kabupaten Sumbawa, Camat, beberapa kepala desa, tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.
Dari Safari Ramadhan bersama ini, Kecamatan Buer mendapat bantuan dana miliaran rupiah dari Pemprov NTB. Pemprov NTB melalui Pemkab Sumbawa mengalokasikan anggaran untuk Kecamatan Buer sebesar Rp. 9.871.739.000 yang tersebar di sejumlah program.
Selain Pemprov, Pemkab Sumbawa juga memberikan bantuan Rp 15.000.000 dan Baznas Rp 5.000.000 untuk masjid Nurul Hayat. Bantuan 10 buah sarung dan Al-Qur’an, serta 30 paket sembako untuk marbot Kecamatan Buer.
Dalam sambutannya, Bupati mengatakan, kegiatan Safari Ramadhan ini merupakan bagian dari upaya mempererat hubungan tali silaturahmi antara Pemda, Pemprov serta masyarakat, terlebih di Bulan Suci Ramadhan. Selain itu, Bupati juga menghimbau masyarakat untuk menciptakan serta menjaga kondusifitas wilayah selama bulan suci Ramadhan.
Ia menyampaikan terimakasih atas kedatangan Pemprov beserta rombongan di Desa Kalabeso. Tak hanya itu, mengapresiasi masyarakat desa atas segala persiapan yang dilakukan, sehingga kegiatan safari berjalan sesuai dengan harapan.
Sementara itu, Pj. Gubernur NTB, Drs. H. Lalu Gita Ariadi, M.Si., menyampaikan rasa syukur dapat berjumpa dengan seluruh masyarakat desa. Ia berharap agar kedepannya jalinan tali silaturahmi bersama Pemda dan juga masyarakat desa tidak terputus. Tak lupa juga, Mamiq Gita mengajak seluruh masyarakat menjaga kondusifitas menjelang Pilkada, dengan harapan dapat bersama-sama menciptakan Pemilu yang aman dan damai. (SR)