Bawaslu Sumbawa Libatkan Wartawan untuk Mengawasi Pemilu

oleh -361 Dilihat

SUMBAWA BESAR, samawarea.com (19 November 2023) — Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sumbawa, mengajak wartawan dan mahasiswa untuk terlibat melakukan pengawasan partisipatif dalam menyukseskan Pemilu 2024 mendatang.

Ajakan ini disampaikan Komisioner Bawaslu Sumbawa, Abdul Malik saat membuka Sosialisasi Pengawasan Partisipatif di Hotel Parahiyangan Sumbawa, Minggu (19/11/2023) yang diikuti jurnalis dari Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dan Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI).

SJR SJR

Hadir dalam kegiatan tersebut Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik UTS, Aka Kurnia, Ketua PWI Kabupaten Sumbawa Zainuddin, Korwil IJTI Sumbawa Hendri Sumarto, bersama para jurnalis dan mahasiswa UTS.

“Kegiatan ini sangat penting, untuk memberikan ruang bagi masyarakat, organisasi pemuda, kampus, media massa, dan pihak lainnya dalam pengawasan pemilu,” kata Malik.

Baca Juga  Bupati Ajak Masyarakat KSB Siapkan Diri Masuk Kawasan Industri

Ia berharap keterlibatan kampus dan media massa dalam pengawasan partisipatif akan terjalin komitmen bersama untuk menyukseskan Pemilu.

Sebagai langkah konkrit, lanjut Malik, Bawaslu Sumbawa telah menandatangani MoU dengan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik UTS. Upaya serupa juga dilakukan dengan organisasi pers di Kabupaten Sumbawa.

“Harapan kami berikutnya adalah kerjasama dengan organisasi pers. Kami mengajak semua pihak untuk aktif terlibat dalam pengawasan Pemilu demi terciptanya pemilihan yang adil dan demokratis.

Untuk diketahui, Sosialisasi Pengawasan Partisipatif ini menghadirkan Aka Kurnia dari UTS dan Abu Sufyan Muchtar dari PWI Sumbawa sebagai narasumber. (SR)

rokok NU
Azzam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *