Momentum HKN, Dikes Sumbawa dan Puskesmas Gelar Vaksinasi Massal

oleh -240 Dilihat

SUMBAWA BESAR, samawarea.com (14 November 2021)

Dinas Kesehatan beserta UPT Puskesmas se—Kabupaten Sumbawa menggelar vaksinasi massal bagi kalangan ASN, non ASN, pelajar dan masyarakat umum, Jumat (12/11) kemarin. Kegiatan yang dipusatkan di Lapangan Kantor Bupati Sumbawa ini bertepatan dengan Hari Kesehatan Nasional ke-57 yang jatuh pada 12 November 2021.

Kegiatan vaksinasi ini diawali dengan senam bersama seluruh OPD. Tim Vaksinator memberikan pelayanan vaksinasi dosis 1 dan dosis 2 dengan jenis vaksin sinovac, moderma, dan astrazaneca. Di sela-sela kegiatan, diisi dengan penyuluhan tentang vaksinasi dan pemberian doorprize bagi peserta senam dan masyarakat umum yang sudah divaksin. Vaksinasi ini diberikan dalam upaya mencapai herd imunity pada covid-19.

Kadis Kesehatan Sumbawa, Junaidi A.Pt, M.Si yang dihubungi samawarea.com, mengatakan, bahwa Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-57 menjadi momentum penyatuan tekad dan semangat ketahanan kesehatan Indonesia sekaligus menjadi pengingat untuk seluruh komponen masyarakat ikut berperan aktif dalam penerapan protokol kesehatan mencapai target cakupan vaksinasi covid 19 dan mencegah penyebaran hoaks terkait covid dan vaksin.

Baca Juga  Program Pembentukan Perda Ditetapkan, Jadi Pedoman Komisi DPRD dan Perangkat Daerah

HKN tahun 2021 ini ungkap Jun—sapaan mantan Sekretaris DP2KBP3A Sumbawa, mengusung tema “Sehat Negeriku, Sehat Indonesiaku”. Dari tema ini terdapat tiga poin pesan pendukung. Yaitu bersama membangun Indonesia lebih sehat, menerapkan prokes untuk Indonesia sehat, serta vaksinasi dan melindungi diri sehatkan negeri.

Hingga Jumat pagi sebutnya, data vaksinasi dosis pertama sudah mencapai 181.864 jiwa atau 47% data PIK-R. Sedangkan data manual mencapai 191.386 jiwa atau 49,53%. Dalam rangka HKN ini, pihaknya menggencarkan vaksinasi di seluruh kecamatan bahkan sudah termasuk ASN dan non ASN yang ada di perangkat daerah.

Dengan dikeluarkannya instruksi Bupati No. 10 tahun 2001 tentang persyaratan vaksin bagi ASN, ia berharap abdi negara menjadi contoh untuk keberhasilan vaksinasi khususnya di Kabupaten Sumbawa.

Baca Juga  Lanjutkan Pembangunan RSUD Sumbawa, Pemda Siapkan Dana 20 Milyar

Di bagian lain, Jun yang belum genap dilantik sebagai Kadis Kesehatan, menghimbau masyarakat untuk tetap waspada, disiplin menerapkan prokes dan mengikuti program vaksinasi, meskipun saat ini covid sudah melandai. Pihaknya menargetkan vaksinasi hingga akhir Desember 2021 di Kabupaten Sumbawa mencapai target minimal 70%. “Terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam menyukseskan vaksinasi ini, sebagai langkah bersama mengendalikan penularan covid-19,” ucapnya. (SR)

pilkada mahkota rokok NU
Azzam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *