Hadang dan Serang Korban, Begal Motor Diringkus Tim Puma

oleh -76 Dilihat

LOMBOK TENGAH, samawarea.com (6/6/2021)

Pelarian Tegar berakhir sudah. Begal yang dikenal bengis asal Beleka Kecamatan Praya Timur ini diringkus Tim Puma Polres Lombok Tengah, setelah dicari selama setahun lima bulan. Tegar ditangkap, Sabtu (5/6) siang kemarin.

Kapolres Lombok Tengah AKBP Esty Setyo Nugroho, SIK melalui Kasat Reskrim, AKP I Putu Agus Indra Permana, SIK, menuturkan, penangkapan Tegar berawal aksi pencurian dengan kekerasan yang dilakukannya di jalan umum Desa Beleka, 24 Januari 2020 sekitar pukul 18.30 Wita.

Modus operasinya, kata Kasat Reskrim, Tegar bersama teman-temannya menghadang korban Wira (21), warga Kelurahan Tiwu Galih Kecamatan Praya, sambil menodongkan senjata tajam. Bahkan pelaku sempat mengayunkan senjata tersebut ke arah korban. Beruntung hanya mengenai spion kendaraan yang dikendarai korban bersama temannya. “Karena merasa ketakutan, akhirnya korban dan temannya lari meninggalkan kendaraannya,” jelas Kasat Reskrim.

Baca Juga  Kepergok Curi Semen, Dua Orang Buruh Diciduk Polisi

Setelah itu, korban melihat pelaku membawa kabur sepeda motor merk Honda Scoopy warna hitam dengan DR 6422 TS menuju Desa Beleka. Korban pun melaporkan kejadian yang mengakibatkan kerugian sekitar Rp 13 juta itu ke Mapolres Lombok Tengah.

Melalui penyelidikan yang cukup panjang, akhirnya satu di antaranya dibekuk. Tegar ditangkap di rumahnya dan kini ditahan di Mapolres Loteng untuk pengembangan lebih lanjut. (SR)

pilkada mahkota mahkota rokok NU
Azzam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *