Setelah Pimpinan DPRD Sumbawa, Gerindra Siap Rebut Ketua Komisi

oleh -157 Dilihat
H Irwan Rahadi ST, Ketua DPC Gerindra Sumbawa

SUMBAWA BESAR, SR (3/9/2019)

Meski sudah mendapatkan pimpinan DPRD Sumbawa, namun Partai Gerindra selaku parpol pemenang kedua raihan suara Pileg 2019 di Kabupaten Sumbawa, berambisi untuk mendapatkan kursi Ketua Komisi atau alat kelengkapan dewan lainnya. Dalam jumpa pers di Ruang Pimpinan DPRD Sumbawa, Senin (2/9/2019), Ketua DPC Gerindra Sumbawa, H. Irwan Rahadi ST, menegaskan hal itu. Meraih jabatan ketua di alat kelengkapan dewan menurut Haji Irwan, bukan hal mustahil, mengingat kader Gerindra di parlemen Sumbawa sudah berpengalaman dan mumpuni serta berkompeten. Untuk Ketua Komisi, Haji Irwan—sapaan akrab politisi ini, tidak mematok komisi berapa, tergantung hasil kesepakatan dengan fraksi-fraksi di DPRD. “Yang jelas Fraksi Gerindra berupaya untuk mendapatkan salah satu alat kelengkapan dewan seperti Ketua Komisi,” ujar Haji Irwan.

Baca Juga  Bupati Sumbawa Haji Mo Dilantik Sebagai Ketua PC NU Sumbawa

Sejauh ini, Ia mengaku sudah ada bisik-bisik dengan partai lain mengenai langkah meraih jabatan Ketua Komisi, Ketua Baleg dan Ketua Badan Kehormatan (BK). Namun sejauh ini belum ada kata sepakat, dan lobi-lobi masih terus berproses. “Intinya, Kader Gerindra siap menjadi ketua di alat kelengkapan dewan,” pungkasnya.

Untuk diketahui, hasil Pileg 2019, Partai Gerindra mendapat 5 kursi di DPRD Sumbawa. Yakni Drs. M. Ansori, Hamza Abdullah, Syaripuddin S.Pd, M. Faisal S.AP dan M Tahir. Tiga di antaranya petahana, dan dua lainnya pendatang baru. (JEN/SR)

pilkada mahkota rokok NU
Azzam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *