Wagub Rohmi Jumpa Wartawan di Prancis Jelaskan Sektor Andalan NTB

oleh -72 Dilihat

PARIS, SR (23/6/2019)

Selain mempresentasikan NTB di hadapan para pelaku usaha di Prancis, Wakil Gubernur NTB, Dr. Hj. Sitti Rohmi Djalilah juga menyempatkan diri melayani wawancara sejumlah wartawan. Kepada Jean-Louis Corgier, Redaktur Pelaksana Class Tourisme, Wagub juga memberikan penjelasan mengenai sejumlah hal terkait kunjungannya dan kebijakan Pemprov NTB. Wagub menegaskan, pariwisata NTB merupakan salah satu sektor andalan di Provinsi NTB. “Lombok-Sumbawa menjadi satu dari 10 destinasi prioritas di Indonesia. Karena memang alamnya yang luar biasa. Sehingga pariwisata menjadi salah satu andalan ekonomi dari Lombok, NTB selain agriculture, pertanian,” ujarnya.

Ia menambahkan, dengan pariwisata sebagai sektor andalan, seluruh pemangku kepentingan di NTB tentu memiliki tanggungjawab moral untuk menjaga lingkungan. “Karena itu suatu kewajiban,” ujarnya.

Baca Juga  Gerakan Empati 1000 Rupiah, Polres Dompu Bantu Orang Tak Mampu

Dengan ditetapkannya Rinjani dan Samota sebagai cagar biosfer dunia, Wagub menegaskan hal itu akan semakin mendorong Pemprov NTB untuk betul-betul memperhatikan kualitas lingkungan di NTB. “Kita di Pemprov NTB betul-betul memperhatikan sisi lingkungan ini. Bersama pegiat-pegiat lingkungan kita bahu membahu bagaimana Lombok-Sumbawa itu menjadi tempat yang betul-betul asri, terjaga lingkungannya.”

Untuk itu, Pemprov NTB mulai menggencarkan program unggulan untuk memaksimalkan kebersihan daerah. Salah satunya, melalui program zero waste. “Kita juga stressing illegal logging jangan sampai terjadi di tempat kita. Kemudian juga bagaimana konservasi tanah, itu juga kita perhatikan. Artinya aspek lingkungan menjadi stressing dari Pemprov NTB,” tandasnya. (SR)

 

pilkada mahkota mahkota rokok NU
Azzam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *