Wakapolri Ungkap Kekagumannya pada NTB

oleh -54 Dilihat

MATARAM, SR (31/05/2018)

Pada kesempatan silaturahmi dan buka puasa bersama Gubernur NTB di Pendopo Gubernur, belum lama ini, Wakapolri, Komjen Pol. Drs. Syafruddin M.Si mengungkapkan kekagumannya atas NTB. Bahkan Jenderal Bintang Tiga itu merasa bangga dan tenang hatinya ketika akan mendarat di Pulau Seribu Masjid ini. “Betapa banyaknya masjid yang bertebaran di pulau Lombok penuh warna, itu suatu keindahan dan kesejukan bagi saya selaku pembina masjid,” ungkapnya di hadapan, Gubernur NTB, Dr. TGH. M. Zainul Majdi, Anggota Forkopimda NTB, tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Hal ini Ia ungkap karena pernah mendapat sindiran dari ulama negara tetangga seperti India dan Malaysia yang penduduk muslimnya tidak lebih mayoritas dibandingkan Indonesia. Kedua negara tadi lanjutnya, memiliki landmark Islam yang indah. Terlihat ketika ia hendak mendarat dari pesawat seperti tajmahal dan kubah masjid di Putra Jaya. “Sedih rasanya ketika mendarat di Jakarta-Cengkareng yang tampak dari pesawat adalah Budha Suci, seperti halnya di Jogyakarta yang nampak adalah Borobudur,” paparnya.

Baca Juga  Diduga Praktek Curang, Koperasi Lombok Sejati Terancam Ditutup

Karenanya, ke depan ia akan menginisiasi untuk membangun masjid yang mencolok di sekitar bandara di kota-kota besar di Indonesia. “Kami sudah menghadap Wapres untuk membangun masjid, bukan yang besar tapi mencolok di sekitar bandara kota-kota besar di Indonesia mencontoh Nusa Tenggara Barat,” tegasnya.

Kedatangan Wakapolri di NTB sendiri dalam rangkaian peresmian Polda NTB naik tingkat dari tipe B menjadi tipe A. Wakapolri menjelaskan, peningkatan ini merupakan inisiasi dari Polri melihat potensi NTB kedepan sebagai benteng pariwisata Indonesia. “Karena lima atau Sepuluh tahun kedepan NTB akan menjadi gerbang utama pariwisata Indonesia. Saat Bali penuh dan terjadi kejenuhan,” tuturnya.

Wakapolri yakin dan merasa optimis NTB akan semakin maju dan berkembang. Karena, NTB memiliki potensi wisata halal yang kian diminati wisatawan dunia dan keindahan alam NTB yang jauh lebih indah. Sebelum melaksanakan tarawih, Wakapolri menyempatkan diri untuk memberikan bantuan paket sembako kepada ratusan kaum dhuafa. (JER/SR)

pilkada mahkota rokok NU
Azzam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *