Menembak, Jatim dan Sumbawa Rebut Piala Ketua KONI

oleh -198 Dilihat

SUMBAWA BESAR, SR (30/08/2017)

Salah satu Cabang Olahraga (Cabor) yang intens  menggelar  perlombaan dan peminatnya datang dari luar NTB adalah menembak. Untuk tahun 2017 ini dinilai unik. Sebab perlombaan ini memperebutkan Piala Ketua KONI Sumbawa. Hal ini diakui Pelatih Persatuan Menembak Seluruh Indonesia (Perbakin) NTB, Andik Budi Hartono. ‘’Puluhan tahun saya malang melintang di dunia menembak, baru dua kali dalam catatan sejarah lomba menembak ini memperebutkan piala Ketua KONI. Pertama di Surabaya. Yang kedua memperebutkan piala Ketua KONI Sumbawa,’’ kata Andik yang disambut tepuk tangan meriah dari peserta dan pengurus Perbakin, saat gelar lomba di Kecamatan Lenangguar, Kabupaten Sumbawa, Rabu (30/8).

Ketua KONI Kabupaten Sumbawa, Mustami H Hamzah mengatakan semua Cabor yang menjadi binaan KONI Sumbawa, diharapkan untuk terus mempersiapkan atletnya. Sehingga ke depan, sudah siap ketika menghadapi perlombaan, pertandingan atau turnamen dalam jenis dan skala apapun. Diakuinya bahwa menembak, meski relatif baru di Kabupaten Sumbawa, namun tidak menutup kemungkinan dengan seringnya latihan dan mengikuti lomba, maka atlet menembak yang tergabung dalam berbagai club di Kabupaten Sumbawa, bisa membawa prestasi. Melihat animo peserta yang datang dari berbagai tempat, Mustami akan mempersiapkan lapangan untuk Perbakin Sumbawa. Dengan demikian, akan banyak bermunculan atlet menembak dari Kabupaten Sumbawa.

Baca Juga  MXGP Samota 2023 Ajang Membantu Perkembangan Pembalap Indonesia dan Asia

Ketua Panitia Lomba Menembak perebutan piala Ketua KONI Sumbawa, 2017, dr. Gede Satrio Ngumboro menjelaskan, untuk lomba menembak, dilaksanakan setiap tahun. Dua dalam dua tahun terakhir diselelenggarakan di Kecamatan Lenangguar Sumbawa. Meski berada di luar kota Sumbawa, tidak menjadi alasan bagi peserta yang datang dari luar NTB, seperti Bali dan Surabaya. ‘’Untuk peserta kali ini, kami sengaja membatasi. Dan sampai hari terakhir tercatat sebanyak 254 peserta dari kelas yang kami persiapkan. Peserta tersebut tergabung dalam 14 club. Di antaranya Mataram-Brotherhood, Lombok Barat– Rinjani, Lombok Tengah-Pagah, KSB-Nusantara Barat, KSB-Elang Merah, Bima-STIE Shooting, Kota Bima-Pengkot Bima, Dompu-Pengkab Dompu, Sumbawa-Crow Labuan, Sumbawa-BSSC, Lenangguar (Sumbawa)-LAC, Umum Alas–Empang, Bali-Gianyar, Jatim-Surabaya Shooting Club (SSC).

Baca Juga  Bang Zul: Sepakbola itu Mencari Sahabat Bukan Ajang Berkelahi

Hasil pertandingan di lima kelas yang dilombakan adalah:

Kelas 15 Meter 3 Posisi Multipum Visir: Juara I Nasril Ilham (L.A.C Lenangguar), Juara II Muhammad Fikram (N.B. KSB) dan juara III Azril Ashari (L.A.C Lenangguar)

Kelas 22 Meter 3 Posisi Multipum Tele: Juara I Ahmad Rifqi Muklishin (Jawa Timur), Juara II Arya Dwi Pongek Utame (Mataram), Juara III I Gusti Ngurah Putu Juni (Rinjani).

Kelas 33 Meter 3 Posisi Pcp Tele: Juara I Ahmad Rifqi Muklishin (Jawa Timur), Juara II Bagas Prasetyo (BSSC Sumbawa), dan Juara III I Gusti Ngurah Putu Juni (Rinjani).

Kelas 41 Meter 3 Banch Rest PCP: Juara I Ahmad Rifqi Muklishin (Jawa Timur), Juara II I Gusti Ngurah Putu Juni (Rinjani), Juara III Oten Lolianto (COW Sumbawa).

Kelas 22 Meter 3 Posisi Beregu Pompa Tele: Juara I Perbakin Rinjani, Juara II Brotherhood Shooting Club, dan juara III STIE Perbakin Kota Bima. (JEN/SR)

pilkada mahkota mahkota rokok NU
Azzam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *