Tahun Ini, NTB Belum Kebagian Jadwal Dakwah Dr Zakir Naik

oleh -104 Dilihat
Dr Zakir Naik bersama Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemprov NTB, Chairul Mahsul

MATARAM, SR (12/04/2017)

Kedatangan ulama dunia, Dr Zakir Naik ke Nusa Tenggara Barat (NTB) tak lebih hanya liburan pribadi bersama keluarga. Selain itu, sosok pakar perbandingan agama ini juga menyempatkan diri bersilaturrahmi secara non formal dengan Gubernur NTB di Pendopo Gubernuran, Selasa (11/4) malam.

Terlihat dalam pertemuan itu, beberapa pejabat besar lingkup Pemprov juga turut hadir. Di antaranya Gubernur NTB, Dr TGKH M Zainul Majdi, Sekda NTB H Rosiady Sayuti, Kepala Biro (Karo) Umum, Fathul Gani, Karo Humas dan Protokol, H Yusron Hadi termasuk Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemprov NTB, Chairul Mahsul. “Tidak ada acara resmi atau tausiah. Karena agenda beliau memang ingin berlibur saja,” kata Asisten Perekonomian dan Penbangunan Pemprov NTB, Chairul Mahsul, Rabu (12/4).

Baca Juga  Ketua DPRD Sumbawa Dukung Putra Daerah Jadi Komisaris di Amman Mineral

Dijelaskan CM panggilan singkatnya, Dr Zakir datang ke Indonesia untuk melakukan safari dakwah Tahun 2017 dan hanya terfokus pada lima kota. Setelah melakukan perjalanan panjangnya ini Dr. Zakir memanfaatkan sisa waktunya untuk memilih NTB sebagai tempat istirahat. “Insha Allah next time jika ada safari dakwah ke Indonesia berikutnya. Kemungkinan safari berikutnya NTB akan kebagian menurut beliau,” demikian CM. (NA/SR)

pilkada mahkota rokok NU
Azzam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *