Nurdin Raba Jadi Guru di Sekolah Politik

oleh -129 Dilihat

MATARAM, SR (25/03/2017)

Perwakilan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Organisasi Kepemudaan di NTB mengikuti sekolah politik di Mataram. Kegiatan yang diselenggarakan NTB Public Initiative (NPI) bekerjasama dengan Indonesia Public Initiative (IPI) ini dibuka secara resmi Wakil Gubernur NTB, H. Muh. Amin SH MH, Jumat (24/3) kemarin.

Untuk diketahui Indonesia Public Initiative (IPI) adalah sebuah lembaga nonprofit yang konsen terhadap upaya-upaya pemberdayaan politik rakyat yang didirikan oleh H. Desmond J. Mahesa SH. MH. Desmond merupakan mantan aktifis mahasiswa era 80-an yang kini menjadi Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra.

Nurdin Raba sekolah politik 2Nurdin Raba sekolah politik 1

Penanggung Jawab Penyelenggara yang juga Ketua NTB Public Initiative (NPI), Mega W. Lestari SH melaporkan bahwa ini adalah sekolah politik pertama yang diselenggarakan di NTB. Sekolah politik ini bertemakan “Mempersiapkan Generasi Muda NTB yang Berdaya Saing”. “Insya Allah akan kita gagas pula di beberapa kabupaten/kota di NTB,” kata Mega Lestari, seraya menyebutkan pemateri atau narasumber dalam Sekolah Politik ini terdiri dari para praktisi dan jaringan mantan aktifis dari berbagai kota di Indonesia.

Baca Juga  Songsong Pilgub, KPU Gali Formulasi Lahirkan Pemilih Cerdas

Salah satu pemateri dalam Sekolah Politik tersebut adalah Nurdin Ranggabarani SH. MH. Wakil Ketua Fraksi PPP DPRD NTB ini menyampaikan materi Dasar-dasar Kepemimpinan. Dimintanya jebolan Fakultas Hukum Universitas Mataram Tahun 1996 menjadi ‘guru’ di Sekolah Politik tersebut karena selain sebagai praktisi politik juga merupakan mantan Ketua Presidium Forum Komunikasi Mahasiswa Mataram (FKMM)—sebuah organisasi gerakan mahasiswa yang memiliki jaringan cukup luas saat itu. (JEN/SR)

rokok pilkada mahkota NU

Responses (3)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *