Salut, Tim LPSN Sumbawa Tiga Besar Nasional

oleh -198 Dilihat

SUMBAWA BESAR, SR (05/10/2016)

Tim Lomba Penelitian Siswa Nasional (LPSN) Kabupaten Sumbawa berhasil tembus tiga besar nasional. Tim yang diawaki Syarifah Fatimah Nissatuljannah, Muhammad Farid Andika dan Rama Ilmi Sayidah—ketiganya siswa SMPN 1 Sumbawa dan 2 siswa SMPN 1 Badas, Rini Rahyuni dan Destikawati ini, meraih medali perunggu. Prestasi yang membanggakan ini mendapat apresiasi dari Dinas Diknas Kabupaten Sumbawa. Sebab kelima siswa tersebut telah mengharumkan nama sekolah dan daerah.

Saat pelepasan oleh Asisten I SekdaSumbawa, Dr. HM Ikhsan. Tiga siswa SMPN 1 Sumbawa didampingi Kepala sekolah, Sri Irianti S.Pd., M.Pd dan Guru Pembimbing, Aryanti Dwiyani S.Pt M.Pd
Saat pelepasan oleh Asisten I SekdaSumbawa, Dr. HM Ikhsan. Tiga siswa SMPN 1 Sumbawa didampingi Kepala sekolah, Sri Irianti S.Pd., M.Pd dan Guru Pembimbing, Aryanti Dwiyani S.Pt M.Pd

tim-lpsnKasi Kurikulum Dinas Diknas Kabupaten Sumbawa, Sudarli S.Pt M.Si mengatakan, LPSN itu berlangsung di Hotel Harriston Jakarta Utara. Dalam event bergengsi ini, tim Kabupaten Sumbawa mewakili NTB berhasil meraih juara tiga nasional bidang IPA. Dalam perlombaan itu, tim Sumbawa didampingi guru pembimbingnya, Aryanti Dwiyani S.Pt., M.Pd, Kepala SMPN 1 Sumbawa, Sri Irianti S.Pd M.Pd, Kepala SMPN 1 Badas A Rahman Semba S.Pd serta orang tua para peserta untuk memberikan dukungan moril kepada anak-anaknya. Sementara Aan Andayani S.Pd selaku pembimbing siswa SMPN 1 Badas berhalangan hadir dan telah diwakili Kepala sekolahnya.

Baca Juga  Hasil Pemeriksaan Tiga Laboratorium di NTB, 21 Positif Covid, 164 Negatif
Kepala SMPN 1 Badas,A Rahman Semba bersama tim LPSN Sumbawa
Kepala SMPN 1 Badas,A Rahman Semba bersama tim LPSN Sumbawa

Sebagaimana diketahui sebut Sudarli, peserta LPSN yang lolos ke tingkat nasional sebanyak 102 peserta yang terbagi dalam tiga bidang yaitu bidang teknologi, IPA dan IPS, hasil seleksi dari 800 peserta dengan mengambil tiga besar masing-masing bidang. Ke depan Ia berharap prestasi ini dapat ditingkatkan dan Kabupaten Sumbawa dapat lebih banyak mengirimkan karya penelitiannya ke pusat sehingga semakin banyak makalah yang diterima di tingkat nasional.

Aryanti Dwiyani S.Pd--guru pembimbing mendampingi siswanya
Aryanti Dwiyani S.Pt., M.Pd–guru pembimbing mendampingi siswanya

Untuk itu sekolah terutama guru pembina diminta menggiatkan pembinaan dan memberikan motivasi kepada anak didik agar terpacu untuk terus berprestasi. Dinas Diknas katanya juga akan memberikan dukungan penuh termasuk pendanaan terutama bagi siswa yang berprestasi hingga tingkat nasional. (JEN/SR)

pilkada mahkota rokok NU
Azzam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *