Jadilah Nasabah Simpedes BRI, Hadiah Mobil Menanti

oleh -118 Dilihat
Kacab BRI Sumbawa, Anis Abdul Hakim

SUMBAWA BESAR, SR (02/05/2016)

Undian Simpedes BRI Semester II periode 1 September 2015—29 Februari 2016, baru saja berakhir. Dua unit mobil, 5 sepeda motor serta 11 kulkas dan televisi telah menjadi milik 18 orang nasabah yang tersebar di Kabupaten Sumbawa dan Sumbawa Barat. Namun nasabah lain yang belum beruntung saat ini tidak perlu kecewa. Karena tidak lama lagi BRI Cabang Sumbawa akan menggelar undian yang sama beberapa bulan mendatang. Adalah Undian Simpedes Semester I Tahun 2016. Total hadiahnya lebih besar dengan hadiah utama yang lebih mahal. Pada undian yang rencana akan digelar Agustus—September 2016 ini, BRI menyediakan hadiah berupa dua unit mobil yaitu Grand Livina dan Colt T 120. Selain itu 7 unit sepeda motor dan berbagai jenis barang elektronik. “Semua nasabah Simpedes berkesempatan mendapatkan hadiah ini,” kata Kepala Cabang BRI Sumbawa, Anis Abdul Hakim SE yang ditemui SAMAWAREA usai penyerahan dua unit mobil hadiah Simpedes kepada dua nasabah yang menjadi pemenang utama di halaman Kantor BRI Sumbawa, Senin (2/5).

Umar Palembang (Baju Putih) dan Siti Hadijah (jilbab merah) peraih hadiah mobil Undian Simpedes BRI Semester II periode 1 September 2015—29 Februari 2016.
Umar Palembang (Baju Putih) dan Siti Hadijah (jilbab merah) peraih hadiah mobil Undian Simpedes BRI Semester II periode 1 September 2015—29 Februari 2016.

Siapapun nasabah BRI ungkap Anis—akrab Kacab disapa, memiliki peluang yang sama termasuk masyarakat yang ingin menjadi nasabah baru. Semakin banyak saldo tabungannya, kesempatan untuk mendapatkan hadiah kian besar karena kupon yang diberikan untuk nasabah per kelipatan Rp 100 ribu. Undian Simpedes ini sebagai ungkapan rasa terima kasih dan penghargaan kepada seluruh nasabah yang dengan setia menempatkan dananya di BRI. Dana yang disimpan nasabah ini kemudian disalurkan kembali dalam bentuk kredit yang tentunya sangat membantu pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Sumbawa dan Sumbawa Barat. “Menabung di BRI secara tidak langsung telah ikut berkonstribusi bagi pembangunan di daerah,” ucapnya.

Baca Juga  NTB Mall Solusi UMKM Go Digital

Untuk diketahui BRI Cabang Sumbawa Besar memiliki 1 kantor cabang (KC), 2 Kantor Cabang Pembantu (KCP), 13 BRI Unit, 8 Teras, 2 Terling, 1 KK, 1 ruangan untuk layanan prioritas, 39 mesin ATM, dan 1 CDM. Kini BRI Sumbawa meluncurkan program baru yang dinamakan BRIlink dengan membuka 170 agen Brilink yang tersebar di wilayah Sumbawa dan Sumbawa Barat. Agen Brilink merupakan layanan Bank tanpa harus datang ke kantor BRI. Agen BRIlink dapat melayani 7 hari dalam seminggu. Dibukanya Agen BRIlink ini bertujuan untuk mempermudah nasabah maupun bukan nasabah dalam melakukan transaksi perbankan. Transaksi yang bisa dilayani di agen BRIlink antara lain setor tunai, tarik tunai, transfer, beli pulsa, beli pulsa listrik dan lainnya. Kemudahan lainnya diperoleh dari fasilitas E-Banking (ATM, CDM, SMS Banking, Internet Banking, SMS Notifikasi) dan memiliki uang isi ulang/uang elektronik BRIZZI.

Baca Juga  Festival Moyo 2016 Tinggal Dua Minggu Lagi

Selain berbagai fasilitas layanan nasabah, BRI juga meluncurkan sejumlah produk terutama produk pinjaman bagi masyarakat yang membutuhkan. Meliputi pinjaman mikro, menengah, KPR, KKB dan jasa perbankan lainnya. Seperti Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan suku bunga 9% dan persyaratan yang relative lebih mudah dibandingkan dengan skim kredit yang lain. Posisi outstanding KUR mikro hingga 31 Maret 2016 sebesar Rp 83,9 miliar dengan jumlah debitur 7.337 orang. Tahun 2016 sampai dengan Bulan Maret, BRI Sumbawa telah menyalurkan KUR Mikro sebesar Rp 36,8 miliar dan 2.624 debitur. Sedangkan penyaluran KUR Ritel hingga Maret 2016 sebesar Rp 50,3 miliar dengan debitur mencapai 2.717 orang. (JEN/SR*)

pilkada mahkota rokok NU
Azzam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *