Teridentifikasi, Pelaku Pembakaran Mess Diminta Serahkan Diri

oleh -67 Dilihat

SUMBAWA BESAR, SR (12/04/2016)

Kapolres Sumbawa, AKBP Muhammad SIK telah menurunkan tim untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) guna menyelidiki aksi pembakaran mess dan pengrusakan alat berat milik seorang pengusaha di Dusun Setema, Desa Labuan Aji, Pulau Moyo, Senin (11/4) kemarin. Selain melakukan olah TKP, tim penyidik Reserse dan Kriminal (Reskrim) Polres Sumbawa juga menghimpun barang bukti dan memeriksa sejumlah saksi. Dari hasil ini, polisi telah berhasil mengidentifikasi terduga pelaku. “Kita sudah mengantongi nama-nama terduga pelaku baik otak aksi maupun yang turut serta. Saksi dan bukti sudah jelas. Mereka berasal dari dua dusun yang berbeda,” tukas Kapolres Muhammad kepada SAMAWAREA di ruang kerjanya, Selasa (12/4).

Baca Juga  Motor ‘Adu Jangkrik’ Dua Nyawa Melayang

Karena itu Ia menghimbau para terduga pelaku ini untuk menyerahkan diri sebelum diambil tindakan tegas. Menurut Kapolres, Negara ini adalah Negara hokum, dan Negara tidak boleh kalah dengan tindakan anarkis. “Kami tidak akan mentolerir segala bentuk tindak pidana yang dilakukan oleh seseorang ataupun sekelompok masyarakat,” tegasnya. (JEN/SR)

 

rokok pilkada mahkota NU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *