Bupati Husni Ingatkan Janji Gubernur Soal Jalan Batu Lanteh

oleh -232 Dilihat

SUMBAWA BESAR, SR (18/03/2016)

Bupati Sumbawa, HM Husni Djibril B.Sc mengingatkan Gubernur NTB Dr H M Zainul Majdi MA soal janjinya yang akan memperhatikan mengenai Ruas Jalan Batu Lanteh. Janji itu dicetuskan Gubernur yang akrab disapa TGB, ketika berkunjung ke Tepal Batu Lanteh dalam rangka pencalonannya untuk periode kedua sebagai Gubernur NTB. “Janji ini yang ingin kami ingatkan agar janji tidak tinggal janji,” kata Haji Husni—akrab Bupati disapa, saat dicegat SAMAWAREA usai melaksanakan Sholat Jumat di Masjid Syuhada Polres Sumbawa, Jumat (18/3).

Jalan Tepal Rusak 2Seiring dengan janji itu, Haji Husni tengah memperjuangkan perubahan status ruas jalan Batu Lanteh dari jalan kabupaten menjadi jalan propinsi. Upaya ini salah satu solusi bagi penanganan jalan dimaksud di tengah keterbatasan anggaran APBD Sumbawa. Apalagi 80 persen jalan propinsi di Kabupaten Sumbawa sudah dalam kondisi mantap, hanya tersisa 20 persen saja yang kondisinya tidak mantap, kritis dan belum tembus. Bayangkan ada sekitar 90 kilometer jalan yang harus diperbaiki dari Batu Dulang Kecamatan Batu Lanteh tembus ke Lenangguar. Ketika perubahan status jalan itu sudah ditetapkan menjadi jalan propinsi, beban Pemda Sumbawa untuk menangani jalan kabupaten akan semakin ringan. “Kita sudah usulkan, insya Allah dalam waktu dekat Gubernur sudah menandatangani persetujuan atau penetapan perubahan status jalan itu,” ujarnya.

Baca Juga  Safari Ramadhan Hari Ke Tiga Di Kecamatan Seteluk: Jalan Alternative Senayan - Lamusung Segera Dibangun

Jalan Tepal Rusak 3Bupati menyebutkan ruas jalan di wilayah Batu Lanteh menjadi salah satu prioritas untuk ditangani segera, di samping jalan Ropang-Lantung, SP3 Plampang, dan jalan di Tarano. Sebab jika tidak ditangani, maka daerah yang terhubung dengan jalan tersebut selamanya akan terisolir. “Ini menjadi komitmen kami untuk menuntaskannya,” pungkasnya. (JEN/SR)

Foto: Doc Hasrun Altebas

pilkada mahkota rokok NU
Azzam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *