Ratusan Pelajar Antusias Nonton Bareng Science Film Festival

oleh -101 Dilihat

SUMBAWA BESAR, SR (25/11/2015)

Ratusan pelajar dan guru terlihat sangat antusias nonton bareng Science Film Festival (SFF) 2015 yang ditayangkan di Lantai III Kantor Bupati Sumbawa, Rabu (25/11). SFF ini digelar hasil kerjasama Sumbawa Cinema Society (SCS)–sebuah Komunitas Pecinta dan Pengkaji Sinema (Film) di Sumbawa berkolaborasi dengan Goethe Institut Indonesia, Universitas Teknologi Sumbawa (UTS), dan didukung Pemerintah Kabupaten Sumbawa. Sebelumnya SFF yang diadakan di 21 kota yakni Aceh, Ambon, Balikpapan, Bandung, Bogor, Depok, Jakarta, Makassar, Malang, Manado, Mataram, Medan, Nganjuk, Samarinda, Serang, Sidoarjo, Surabaya, Tangerang, Waingapu dan Yogyakarta, termasuk Sumbawa Besar.

Wabup Sumbawa Drs H Arasy Muhkan memberikan cindra mata kepada Project Koordinator SFF, Elizabeth Sugiharto.
Wabup Sumbawa Drs H Arasy Muhkan memberikan cindra mata kepada Project Koordinator SFF, Elizabeth Sugiharto.

Wakil Bupati Sumbawa, Drs H Arasy Muhkan menyampaikan apresiasi kepada penyelenggara Science Film Festival tersebut. Ia berharap kegiatan itu dapat memberikan kontribusi nyata untuk mendorong anak-anak menjadi lebih kreatif dan inovatif. “Saya merasa terhormat bahwa Kabupaten Sumbawa telah dipilih sebagai salah satu lokasi penyelenggaraan Science Film Festival 2015 di Indonesia. Semoga tahun mendatang, festival ini dapat diselenggarakan kembali di sini,” harapnya.

Baca Juga  Resmi Dilantik, PW KAMMI NTB Siap Jayakan Indonesia 2045
Wabup Sumbawa Drs H Arasy Muhkan
Wabup Sumbawa Drs H Arasy Muhkan

Kepada para pelajar dapat memanfaatkan kesempatan yang baik ini untuk menggali pengetahuan sebanyak-banyaknya melalui film. Dan kepada guru agar dapat mengembangkan kreativitasnya dalam menyajikan pelajaran sains di sekolah. Wabup juga berharap kegiatan ini dapat menggugah anak-anak untuk meningkatkan motivasi belajar di bidang ilmu pengetahuan dan teknologi, serta meningkatkan wawasan siswa mengenai ilmu pengetahuan dan teknologi. Dengan berkembangnya teknologi informasi, dapat mempelajari tentang science dengan sangat mudah dan menyenangkan. Salah satunya adalah melalui Science Film Festival (SFF).

Project Koordinator SFF, Elizabeth Sugiharto
Project Koordinator SFF, Elizabeth Sugiharto

Sementara Project Koordinator SFF, Elizabeth Sugiharto mengatakan kegioatan itu merupakan event tahunan yang diselenggarakan Goethe Institut Indonesia, Lembaga Kebudayaan Jerman yang berkedudukan di Jakarta. Dalam penyelenggaraannya yang ke–6 ini, SFF mengangkat tema tentang Cahaya (The Year of Lights) yang menampilkan film–film yang berkaitan dengan IPTEK khususnya bagi anak–anak usia 9-14 tahun. Dengan pendekatan yang lebih efektif, aksesibilitas, hiburan dan konten yang berkualitas tinggi untuk anak-anak berusia 9-14 dan serta untuk khalayak luas. Melalui pendekatan ini, Science Film Festival sekaligus menjadi media dalam menumbuhkan budaya film ilmu pengetahuan yang efektif dengan metode penggabungan unsur pendidikan dan hiburan. Kegiatan SFF akan digelar selama dua hari yaitu tanggal 25 dan 26 November 2015. (JEN/SR)

pilkada mahkota mahkota rokok NU
Azzam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *