Soal UN SMA/MA/SMK Tiba Hari Ini

oleh -171 Dilihat

Sumbawa Besar, SR (12/04) 

M Ali HK, S.Pd M.Pd
M Ali HK, S.Pd M.Pd

Soal Ujian Nasional (UN) tiba pada Sabtu (12/4) hari ini. Semula naskah soal Ujian Nasional (UN) SMA/MA/SMK tahun 2014 dijadwalkan tiba dan dibagikan di Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) Kabupaten Sumbawa.

Namun, berdasarkan perintah langsung Kapolri bersama Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) kepada Kapolda dan diteruskan ke masing-masing Kapolres, seluruh proses pembagian dan pengambilan naskah soal dilaksanakan di Polres tiap-tiap wilayah. “Seluruh naskah soal UN yang tiba besok (hari ini) dari Mataram, langsung diantar ke Polres Sumbawa. Proses pembagian dan pengambilan dilakukan di sana,” ungkap Kabid Dikmen Dinas Diknas setempat, M Ali, HK, SPd, MPd.

Menurut rencana kata Ali, naskah soal yang diantar langsung oleh PT POS Mataram yang dikawal ketat aparat kepolisian ini sudah tiba di Mapolres Sumbawa, Sabtu (12/4) sekitar pukul 04.00 Wita.

Baca Juga  YSB Usul 5 Tokoh Pulau Sumbawa Jadi Pahlawan Nasional

Sebelum diambil oleh sekolah penyelenggara Dinas Diknas, akan mengundang seluruh kepala sekolah dan panitia ujian untuk diberikan pengarahan dan selanjutnya sekitar pukul 07.30 Wita, berangkat ke Polres guna melihat proses distribusi soal dari panitia provinsi kepada panitia kabupaten.

Setelah itu sambung Ali, semua naskah soal lalu dihitung per duz atau sesuai dengan jurusan untuk kemudian didistribusikan PT POS ke empat wilayah yakni Timur-Selatan-Barat dan jalur khusus Orong Telu di bawah pengamanan Polres Sumbawa dan Dinas Diknas. “Kalau di kecamatan titik terakhir penyimpanan di Polsek masing-masing, sementara untuk Kota Sumbawa dan sekitarnya di Polres, Pos Kota dan Pos Labuhan Badas,” tandasnya.

Baca Juga  UNSA Bantu Petani Utan Atasi Hama “Pajale”

Lebih lanjut mantan Kepala SMA Negeri 2 Sumbawa ini, menegaskan selain naskah soal utama, di dalamnya juga terdapat soal cadangan yang juga mesti dititip di Polsek dan Polres. Soal cadangan ini untuk mengantisipasi, soal yang rusak atau kurang.

Untuk diketahui UN SMA/MA/SMK ini mulai dilaksanakan serempak tanggal 14—16 April. Di Kabupaten Sumbawa ada sebanyak 5191 peserta yang akan mengikuti pelaksanaan ujian tahun ini. (*)

rokok NU

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *